Rambut Annisa
Description:... Annisa Saraswati, model iklan sampo terkenal, muda, cantik, cerdas dan mapan. Namanya menjadi jaminan rating untuk programprogram televisi, layar lebar, dan dunia model. Ia dianggap memiliki rambut termahal di Indonesia dan menjadi ikon kecantikan para remaja.
Ia adalah mimpi banyak wanita dan impian ratusan laki-laki. Hingga suatu hari di usianya yang ke-20, ia menerima satu pesan dari ibunda. Sebuah pesan yang menjadi titik balik dalam perjalanan hidupnya. Annisa merasa gamang. Setelah terjebak dalam pesta narkoba dan diserang habis-habisan oleh media yang dahulu menyanjung dirinya, Annisa dikirim ke Turki oleh Raj Singh, seorang produser yang juga sahabat ayahnya.
Di Istanbul, Annisa menemukan hakikat dan sejarah jilbab yang ternyata disyariatkan oleh semua agama besar di dunia seperti Islam, Kristen, Yahudi, Hindu, dan Buddha. Ternyata jilbab adalah busana yang membentuk peradaban dan sudah ada sejak zaman Mesir Kuno, Yunani Kuno, Peradaban Gupta dan Post Gupta, Romawi Kuno, Era Kristen, hingga peradaban Islam. Jilbab adalah busana segala zaman yang meninggikan derajat kaum perempuan dengan nilai dan penghargaan.
Sanggupkah Annisa meninggalkan dunia penuh kemilau kepada penyerahan diri total kepada Rabb-nya?
" Jilbab bukan sekadar busana bagimu, ia adalah simbol kesantunan sekaligus rasa aman bagi kaum perempuan "
- Pustaka Al-Kautsar Publisher -
Dilarang keras mem-PDF-kan, mendownload, dan memfotokopi buku-buku Pustaka Al-Kautsar. Pustaka Al-Kautsar tidak pernah memberikan file buku kami secara gratis selain dari yang sudah tersedia di Google Play Book. Segala macam tindakan pembajakan dan mendownload PDF tersebut ada ilegal dan haram.
Show description