Al-Awqaf adalah jurnal wakaf dan ekonomi Islam, yang diterbitkan Divisi Penelitian dan Pengembangan Badan Wakaf Indonesia. Jurnal ini terbit dua kali setahun, sejak tahun 2008.
Versi cetak jurnal ini bisa didapatkan melalui Divisi Penelitian dan Pengembangan. Untuk memudahkan akses bagi para pembaca, jurnal Al-Awqaf juga kami sajikan dalam bentuk pdf yang bisa diunduh melalui situs ini.
Volume 1 Nomor 1 Desember 2008 (unduh)
1. Peran Badan Wakaf Indonesia (BWI) Dalam Pengembangan Wakaf Di Indonesia
Mustafa Edwin Nasution, Ph.D
2. Wakaf dalam Peraturan Peundang-Undangan Di Indonesia
Dr. Uswatun Hasanah
3. Standarisasi Nazhir Wakaf Uang Pofesional
Jafil Khalil, MCL, Ph.D
4. Designing Waqf Management System For Microfinance Sector and Poverty Eradication In Indonesia
Dian masyita, SE., MT
5. Peran LKS dalam pengembangan wakaf uang
A. Riawan Amin, M.Sc
6. Menakar kerjasama nazhir dengan LKS
Ir. Muhammad SyakirSula, FIIS, AAIJ
Redaksi menerima tulisan ilmiah yang belum pernah dipublikasikan dari praktisi, akademisi, dan pemerhati dunia perwakafan dengan ketentuan sebagai berikut.
Tema. Tulisan yang dapat dimuat dalam jurnal ini berkaitan dengan kajian perwakafan, baik dalam lingkup daerah, nasional, maupun internasional.
Bahasa. Tulisan bisa menggunakan bahasa Indonesia, Arab, maupun Inggris.
Abstrak dan kata kunci. Tiap tulisan disertai abstrak dan kata kuncinya dalam bahasa Indonesia, Arab, maupun Inggris (minimal dua bahasa).
Panjang tulisan. Tulisan diketik dengan program Microsoft Word, spasi ganda, dengan panjang 15 sampai dengan 25 halaman.
Ilustrasi dan bagan. Tulisan boleh disertai gambar ilustrasi dan bagan. Gambar dikirim secara terpisah dalam format jpeg.
Biodata penulis. Tulisan disertai biodata singkat penulis. Bisa dalam file tersendiri.
Tulisan bisa dikirimkan dalam bentuk softcopy ke alamat email jurnal@bwi.or.id atau dalam bentuk hardcopy ke Kantor BWI, Gedung Bayt Al-Quran Lantai 2, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur.[]