Berdoa di Night Club
Description:... Berdoa di night club! Aneh juga ya! Ngapain sih berdoa kok di tempat seperti itu! Apa tak ada tempat lain yang lebih pantas? Eit... jangan salah duga! Ini bukan buku kumpulan doa loh! Bukan pula buku tata cara berdoa di tempat hiburan! Ini buku humor memikat seputar pengetahuan dan praktik ibadah dan muamalah sehari-hari dalam kehidupan masyarakat. Beragam masalah dikupas dengan jenaka, dari masalah akhlak, akidah, hingga syariah. Memuat 76 tulisan pendek yang terbagi ke dalam delapan topik utama, buku ini mudah dicerna, karena topik-topik berat dikemas dan disajikan secara ringan dengan gaya tulisan yang kocak. Buku wajib baca, khususnya bagi Anda yang pelit tertawa.
Show description